Saturday, August 10, 2013

Promosi Mipi di Cibaduyut: Mirip Portal Berita Real Time

Mipi membuat terobosan. Obat pegal linu ini membuka stand di pelataran Jalan Cibaduyut, pusat oleh-oleh sepatu dan tas khas Bandung.

Konsep belanja di Cibaduyut adalah pembeli berjalan dari toko kecil ke toko kecil yang lain. Mirip konsep trade center tapi lods-lods di Cibaduyut terletak di tepi jalan raya yang ramai dan padat.

Jalan kaki cukup jauh atau berdiri cukup lama tentu membuat kaki pegal.

Bisa jadi Anda tidak membeli sepatu atau tas tapi malah membeli Mipi.

Mipi datang ketika konsumen memerlukannya saat itu juga. Mipi adalah konsep real time.

Persis portal berita. Dia datang untuk memenuhi ekspektasi pembaca akan berita yang real time, sedang terjadi.


Dahlan Dahi
dahlandahi.com


TRIBUNnews.com

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...