Wednesday, December 10, 2008

Kabar Baik dari Mahasiswa Makassar

Ask the Tribun Timur Editor
Senang membaca berita ini:
Mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Hasanuddin (Unhas), Asri Tadda, berhasil menjadi pemenang kedua Wirausaha Muda Mandiri (WMM) pada malam penghargaan Wirausaha Muda Mandiri 2008 di Jakarta Confretion Center (JCC), Jakarta, Rabu (3/12).
Asri berhasil menjadi finalis yang mewakili Wilayah X Bank Mandiri (Sulawesi, Maluku, Papua) dari 1.057 mahasiswa dari 198 perguruan tinggi di Indonesia yang tersebar di 26 provinsi.

Berita tersebut merupakan sisi lain mahasiswa Makassar yang sering dinonton di TV: tawuran, tawuran, dan tawuran.


Sumber: Tribun Timur, Makassar
Rabu, 10-12-2008
Mahasiswa Unhas Raih Wirausaha Muda Bank Mandiri
Makassar, Tribun - Mahasiswa Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Hasanuddin (Unhas), Asri Tadda, berhasil menjadi pemenang kedua Wirausaha Muda Mandiri (WMM) pada malam penghargaan Wirausaha Muda Mandiri 2008 di Jakarta Confretion Center (JCC), Jakarta, Rabu (3/12).
Asri berhasil menjadi finalis yang mewakili Wilayah X Bank Mandiri (Sulawesi, Maluku, Papua) dari 1.057 mahasiswa dari 198 perguruan tinggi di Indonesia yang tersebar di 26 provinsi.
Malam puncak penghargaan ini dihadiri Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Direktur Utama Bank Mandiri Agus Martowardojo, dan sejumlah pejabat pemerintah lainnya.

WMM ini merupakan usaha Bank Mandiri untuk pengembangan usaha mikro, kecil, dan menengah yang menjadi salah satu pilar perekonomian Indonesia. Program ini ditujukan untuk kategori mahasiswa program diploma, starata satu, dan kategori mahasiswa program pascasarjana, serta alumni.
"Mereka tersaring dari 1.057 mahasiswa dari 198 perguruan tinggi di 26 provinsi," ujar Direktur Utama Bank Mandiri, Agus Martowardojo.
Asri beriwirausaha di bidang bisnis online marketing dan advertising melalui Articles Trade Inc yang mewakili wilayah timur Indonesia untuk kategori mahasiswa.
Mahasiswa FK angkatan 1999 ini maju ke babak final bersama mahasiswa Fakultas ekonomi Unhas, Juslan, yang mewakili kafe baca Hitam Putih Tamalanrea. Ia berhasil mewakili Bank Mandiri wilayah X Sulawesi, Maluku, dan Papua untuk kategori mahasiswa.
"Saya menjelaskan bahwa peluang untuk pengembangan bisnis online, selain tidak mengenal batasan usia, juga sebenarnya bisa membuka sebuah alternatif lapangan kerja baru bagi generasi muda kita. Yang penting akses internet dan kemampuan bahasa Inggris lumayan ada. Selain itu, kita juga bisa bersaing dengan mahasiswa di Pulau Jawa," ujar Asri.
Saat ini Asri telah memperkerjakan karyawan tidak tetap yang berjumlah 50 orang.
Adapun para pemenang WMM 2008, untuk kategori diploma dan sarjana masing-masing juara pertama diraih Dwi Arianto Nugroho (mahasiswa Institut Teknologi Bandung), Asri Tadda (mahasiswa Fakultas Kedokteran Unhas), Sinta (mahasiswa Universitas Lampung).
Sementara itu dari kategori pascasarjana dan alumni adalah mahasiswa Hengky Eko (strata dua Universitas Indonesia Universitas Indonesia), Juliana Pangestu (mahasiswa ahli madya Universitas Gadja Mada Yogyakarta), dan Deni Delyandri (mahasiswa Universitas Andalas Padang).

Seleksi Selama Tiga Bulan
MEREKA yang terpilih sebagai pemenang telah melalui masa penyeleksian selama tiga bulan yang diawali hasil survei di delapan kota besar yaitu Medan, Palembang, Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Banjarmasin, dan Makassar.

Tribun Timur, Selalu yang Pertama

Ada peristiwa menarik?
SMS www.tribun-timur.com di 081.625.2233
email: tribuntimurcom@yahoo.com

Hotline SMS untuk berlangganan koran Tribun
Timur, Makassar (edisi cetak) : 081.625.2266.
Telepon: 0411 (8115555) (cr2)





No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...