Namanya ruang tunggu berarti tempat menunggu. Makanya disiapkan tempat duduk.
Karena yang menunggu banyak, terpaksa deh berdiri. Bukan satu orang tapi puluhan. Mungkin malah lebih 100.
Penumpang pesawat tujuan Surabaya dan Pekanbaru pun berdiri. Layaknya standing party tanpa juru masak.
Letusan Gunung Merapi disebut sebagai penyebab kacaunya jadwal penerbangan.
Teman tujuan Jogja dari Batam harus terbang ke Solo karena Bandara Adisucipto tutup. Dari Solo, ia rencana naik mobil ke Jogja.
Teman satunya lagi dari Pontianak. Keluarganya di Jogja. Ia terbang dulu ke Semarang lalu naik mobil ke Jogja. Sekitar tiga jam atau dua kali lebih lama daripada Solo-Jogja.
Teman satunya menuju Medan. Pesawat Garuda sempat delay. Untung tidak lama.
Dahlan Dahi
dahlandahi.blogspot.com
tribun-timur.com
tribun-medan.com
tribunnews.com
No comments:
Post a Comment