Miniatur perahu Phinisi di samping kanan pintu masuk ruang kerja founder Bosowa Corporation, Aksa Mahmud, di lantai 16 Menara Karya, Kuningan, Jakarta.
Hari ini, Selasa, Aksa bangun pukul 03.00. Pukul 05.30, ia ke Masjid Sunda Kelapa tempat mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) ini menjadi ketua masjid untuk melaksanakan salat subuh.
Dari masjid pukul 06.30 tiba di rumahnya di kawasan elite Menteng, tak jauh dari Masjid Sunda Kelapa.
Pukul 08.00, Aksa Mahmud --orang terkaya nomor 34 di Indonesia menurut daftar majalah Forbes bulan November 2012, sudah tiba di kantor ketika sebagian besar karyawannya masih dalam perjalanan.
Aksa sekarang berusia 67 tahun dan menyerahkan kendali operasional Bosowa Corp kepada anak pertamanya, Erwin Aksa, 37.
Erwin sekaligus memimpin empat adiknya mengendalikan perusahaan yang didirikan dan dibesarkan oleh sang ayah.
No comments:
Post a Comment